Friday, December 9, 2011
resep-bolu-kukus-gula-jawa-resep-dapur@vero
Bahan - bahan :
Tepung terigu: 1kg
Gula jawa: 1kg
Soda kue: 2 sdm
Minyak goreng: 2 gelas
Kuning telur: 5 butir
Air: 5 gelas
Kelapa: 1 butir
Cara buatnya:
Kelapa 1 butir diperas dengan air dan diambil santannya. Rebus santan bersama gula jawa sampai gula jawa larut, kemudian dinginkan. Campur tepung terigu, kuning telur, soda kue aduk jadi satu kemudian masukkan rebusan air gula jawa + santan tadi sedikit-sedikit aduk kembali sampai tepung terigu tdk berbutir lagi.
Terakhir tambahkan minyak goreng aduk sampai rata.
Masukkan adonan ke dalam cetakan yg telah dialasi paper cup, kemudian kukus kurang lebih 15 menit.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment